Profile

PT Ekamant Indonesia Kembali Adakan Training di Akademi PIKA
Internal, Profile

PT Ekamant Indonesia Kembali Adakan Training di Akademi PIKA

Sebagai upaya untuk terus hadir memberikan kontribusi nyata dalam industri woodworking, PT Ekamant Indonesia tak hanya menyediakan produk amplas yang dapat meningkatkan hasil akhir, tetapi juga membantu mempersiapkan sumber daya manusia yang mumpuni. Salah satunya dengan mengadakan pelatihan rutin terkait bagaimana mengaplikasikan pengamplasan yang baik agar produk dapat dihasilkan dengan kualitas terbaik.  Kali ini, PT Ekamant Indonesia pun kembali ke Akademi PIKA yang berlokasi di Semarang untuk menjalankan training pengamplasan untuk membagikan pengetahuan di lapangan. Menariknya, ini bukan kali pertama PT Ekamant Indonesia mengadakan pelatihan di Akademi PIKA, melainkan telah menjadi kegiatan rutin tahunan.  Dengan antusiasme yang tinggi dan dorongan kuat untuk t...
PT Ekamant Indonesia Adakan Training di PT Tanjung Timberindo Industry
Internal, Profile

PT Ekamant Indonesia Adakan Training di PT Tanjung Timberindo Industry

PT Tanjung Timberindo Industry merupakan salah satu perusahaan kayu yang berlokasi di Tanjung Morawa, Medan, Sumatera Utara. Perusahaan ini pertama kali berdiri pada 1999 yang memfokuskan bisnis dalam pembuatan cetakan kayu dan produk kayu lainnya. Menariknya, produknya dibuat dalam berbagai desain inovatif dan berkualitas tinggi yang dibuat sesuai pesanan. Sehingga produknya hanya diproduksi sesuai dengan permintaan customer. Beberapa produk yang ditawarkan yaitu solid moulding, finger joint & laminating, engineered product, dan finishing application. Sebagai upaya untuk terus mendukung perkembangan Sumber Daya Manusia (SDM) di PT Tanjung Timberindo Industry, PT Ekamant Indonesia mengadakan training pengamplasan. Ini merupakan salah satu komitmen PT Ekamant Indonesia d...
PT Ekamant Indonesia Adakan Training di PT Bukit Intan Abadi
Internal, Profile

PT Ekamant Indonesia Adakan Training di PT Bukit Intan Abadi

PT Ekamant Indonesia masih terus menunjukkan komitmennya dalam memberikan layanan terbaik bagi para pelanggan setianya dalam solusi pengamplasan.  Salah satunya dengan mengadakan pelatihan atau training rutin. Kali ini, training pengamplasan tersebut diadakan di PT Bukit Intan Abadi. Training kali ini dilakukan PT Ekamant Indonesia di PT Bukit Intan Abadi dilaksanakan pada Selasa, 7 Mei 2024 lalu.  PT Bukit Intan Abadi sendiri merupakan perusahaan yang memproduksi laminating board dan plywood, berlokasi di Medan, Sumatera Utara. In-house training yang dilakukan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas para pekerja di industri perkayuan, khususnya dalam hal pengamplasan, agar hasilnya dapat ditingkatkan dengan Sumber Daya Manusia (SDM) yang semakin maju juga. Diik...
Mursosan Wiguna, PT Royal Lestari Utama: Pelajari Bisnis untuk Kelola Manusia dengan Tepat
External, Profile

Mursosan Wiguna, PT Royal Lestari Utama: Pelajari Bisnis untuk Kelola Manusia dengan Tepat

Dahulu, Mursosan Wiguna pernah berpikir idealis ingin berkontribusi menyiapkan generasi masa depan. Hal itulah yang membuatnya bertahan selama sembilan tahun menjadi guru SMP dan SMA, hingga mulai tertarik dengan pengembangan sumber daya manusia. Rupanya, ketertarikannya itulah yang membuatnya berada di posisi saat ini, sebagai pakar Human Resource Development (HRD) sekaligus Chief People Officer PT Royal Lestari Utama. Menurutnya, pekerjaan ini masih selaras dengan yang dikerjakan HR lainnya, tetapi jika namanya berbeda, itu karena Mursosan menempatkan manusia sebagai pusatnya. “Kalau human resource itu cenderung memanfaatkan, tetapi people itu lebih concern ke manusia yang jadi perhatian dan central buat kita. Karena kemajuan perusahaan itu terletak di sumber daya manusianya,” ...
PT Ekamant Indonesia Kembali Adakan Training di PT Cipta Prima Interwood
Internal, Profile

PT Ekamant Indonesia Kembali Adakan Training di PT Cipta Prima Interwood

Di era industri yang semakin kompetitif, peningkatan kualitas dan efisiensi produksi menjadi utama bagi banyak perusahaan untuk bertahan dan berkembang. Salah satunya seperti PT Cipta Prima Interwood, yang baru saja menerima training pengamplasan di perusahaannya. PT Ekamant Indonesia juga memahami hal tersebut dan berupaya untuk terus memberikan dukungan kepada seluruh customers dan partner setianya.  Hal ini dilakukan untuk dapat meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dan produksi agar menjadi lebih baik. Demi mewujudkan hal tersebut, PT Ekamant Indonesia kembali mengadakan kegiatan training di PT Cipta Prima Interwood yang merupakan salah satu pelanggan setia dari Ekamant.  PT Cipta Prima Interwood merupakan perusahaan yang memproduksi Finger Joint Lamina...
Perluas Jangkauan, Ekamant Memaksimalkan Penjualan di Vietnam
Internal, Profile

Perluas Jangkauan, Ekamant Memaksimalkan Penjualan di Vietnam

Belakangan ini, semakin banyak pabrik furniture Indonesia yang memindahkan produksinya ke Vietnam. Hal itu tak lepas dari besarnya pertumbuhan industri furniture di negara tersebut.  Melihat kedua fakta tersebut, Ekamant pun berusaha semaksimal mungkin untuk meningkatkan penjualan amplas dan produknya di negara tersebut sejak beberapa tahun ini. Pasalnya, sebelum 2019 silam, Ekamant masih diwakili oleh beberapa distributor di Negara Naga Biru tersebut dari waktu ke waktu.  Hingga memasuki akhir 2019, Ekamant AB yang merupakan kantor pusat Ekamant di Swedia memutuskan untuk melanjutkan pembentukan tim Ekamant Vietnam (VN). Di bawah kepemimpinan Tommy yang saat itu menjadi Direktur Penjualan, Ekamant VN mulai bekerja sebagai koordinator antara distributor atau konverte...
Slamet Setyiyono, Slam Furniture: Pameran Menjadi Ujung Tombak dalam Meraih Pasar Internasional
External, Profile

Slamet Setyiyono, Slam Furniture: Pameran Menjadi Ujung Tombak dalam Meraih Pasar Internasional

Dampak pandemi Covid-19 yang berlangsung sejak 2020 silam tampaknya sangat dirasakan oleh industri mebel, salah satunya ialah Slam Furniture yang berlokasi di Klaten, Jawa Tengah.  Pasalnya, tidak jarang perusahaan kecil di industri ini yang akhirnya terpaksa gulung tikar dalam kurun waktu tersebut. Ironisnya lagi, hanya sedikit yang mampu terus bertahan dan bahkan meraih sukses dalam mengubah tantangan menjadi sebuah peluang.  Semangat yang mungkin sangat langka ditemukan di tengah kondisi ekonomi yang tidak stabil akibat pandemi. Namun, inilah semangat yang ditemukan oleh Slam Furniture untuk bangkit. Sesuai namanya, Slam Furniture ialah perusahaan furniture yang didirikan Slamet Setyiyono pada 2019. Slamet bercerita bagaimana ia sempat merasakan manisnya berbisnis di...
Pelatihan Dasar Amplas dengan PT Kongo Indonesia
Internal, Profile

Pelatihan Dasar Amplas dengan PT Kongo Indonesia

Setiap bulannya, PT Ekamant Indonesia selalu menggelar kegiatan training sebagai bagian dari komitmennya untuk terus memberikan kualitas produk dan layanan terbaik. Salah satunya dengan PT Kongo Indonesia. Melalui upaya yang besar untuk mendukung kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di bidang perkayuan, program In-House Training PT Ekamant Indonesia dibuat. Ini merupakan program sekaligus layanan untuk membantu customer PT Ekamant Indonesia, seperti PT Kongo Indonesia, dalam meningkatkan kompetensi dan skill para pekerjanya. Kali ini, program pelatihan dilakukan pada 14 November 2023 di PT Kongo Indonesia yang berlokasi di Semarang, Jawa Tengah. PT Kongo Indonesia sendiri merupakan perusahaan yang bergerak di industri kayu dengan fokus memproduksi altar berkualitas terbaik. B...
Taklukan Pasar Internasional, Ini Cerita Luqi Hermawanti Cakra Naga Furniture
External, Profile

Taklukan Pasar Internasional, Ini Cerita Luqi Hermawanti Cakra Naga Furniture

Keberanian, kemandirian, dan pandangan positif akan dunia telah mengantar Luqi Hermawanti menjadi owner sekaligus direktur dari sebuah perusahaan furniture yang cukup terkemuka di tanah air, PT Chakra Naga Furniture dan Grandome. Chakra Naga Furniture yang didirikan pada 2001 ialah perusahaan manufaktur furniture yang berlokasi di Jepara, tanah kelahiran pengusaha yang akrab dipanggil Luqi ini, yang sejak awal memiliki strategi untuk memenuhi kebutuhan market internasional. Luqi mendirikan Chakra Naga Furniture bersama Franklin Gharbi seorang pengusaha asal Prancis yang memiliki wawasan serta jejaring yang baik di dalam industri furniture, terutama pasar Eropa. Franklin pun sejak 2022 sudah resmi menjadi warga negara Indonesia. Luqi yang saat itu baru mulai bekerja di perusahaan ...
Muhammad Hisyam, Anindo Furniture: Ikut Tren Kunci Bangkit Pasca-pandemi
External, Profile

Muhammad Hisyam, Anindo Furniture: Ikut Tren Kunci Bangkit Pasca-pandemi

Jika berbicara tentang pandemi Covid-19 yang melanda beberapa tahun terakhir, hal tersebut sangat berpengaruh pada bisnis Muhammad Hisyam, owner Anindo Furniture di Jepara. Pria yang kerap disapa Hisyam ini mengaku usahanya pernah berjaya dengan mengirimkan sedikitnya 12 kontainer per bulan ke Amerika, Eropa, dan Australia.  Akan tetapi, sayangnya, kesuksesan yang dirasakannya sekitar 2005-2006 itu berbalik sepenuhnya ketika pandemi merebak di dunia pada 2020.  Betapa tidak, saat itu, Hisyam benar-benar merasakan bisnis furniture yang ia bangun dengan sepenuh hatinya sejak 2001 berada di titik terendahnya.  “Saya benar-benar jatuh gelimpang,” katanya. Satu per satu buyer-nya pun menghilang saat itu dan hanya menyisakan satu buyer asal Jerman.  Dua proper...