Perbedaan Koreksi, Tindakan Korektif, dan Pencegahan
Ketika mendapatkan keluhan dari pelanggan, kita sering kali diminta untuk mengambil tindakan pencegahan dan perbaikan.
Tujuannya jelas untuk mengembalikan kepercayaan pelanggan dan membenahi masalah secepat sekaligus sebaik mungkin agar tidak merugikan.
Pelanggan yang mengajukan keluhan tentu akan berharap agar masalah yang sudah terjadi dapat segera diperbaiki dan tidak berulang di kemudian hari.
Maka dari itu, penyelesaian secara cepat dan tepat sangat diperlukan di sini.
Anda mungkin sudah tidak asing dengan istilah koreksi (correction), tindakan korektif (corrective), dan tindakan pencegahan (preventive). Namun, apa perbedaannya?
Sebelum membahas mengenai perbedaan antara ketiganya, kita perlu memahami terlebih dahulu apa yang dimaksud dengan ketidaksesuaian...