Cacat Pengamplasan Ridges (Garis Timbul) pada Wide Belt Sander
Sebelumnya kita telah membahas dalam proses pengamplasan menggunakan mesin Wide Belt Sander (WBS) dapat ditemukan adanya cacat pengamplasan seperti scratches atau goresan.
Kali ini, kami akan membahas salah satu contoh cacat pengamplasan lainnya yaitu ridges.
Sama seperti cacat pengamplasan goresan, cacat pengamplasan ridges atau garis timbul pada benda kerja juga dapat muncul dalam beberapa pola yang berbeda.
Maka dari itu, penting bagi Anda untuk mengidentifikasi pola yang terlihat terlebih dahulu.
Hal ini akan membantu Anda untuk menentukan dan mengisolasi sumber masalah yang muncul dalam proses pengamplasan menggunakan mesin WBS.
Umumnya, beberapa masalah yang muncul terkait dengan tindakan pengamplasan, teknik, dan pengaturan mesinnya.
Akan tetapi,...